logo happy play

7 Tips Menjaga Anak Saat Bermain di Playground

Bermain merupakan suatu metode pembelajaran yang menyenangkan. Bermain memiliki banyak manfaat untuk anak-anak seperti, membantu tumbuh kembang daya motorik, kreatifitas dan lain sebagainya.

Nah, moms pasti tahu playground bukan? Tempat bermain anak yang menyediakan banyak permainan seru yang asik dan menarik, seperti rumah-rumahan, ayunan, prosotan, mandi bola dan lain sebagainya.

Meskipun playground diperuntukan untuk anak-anak dan aspek keamanannya sudah diperhitungkan sedemikian rupa, tak jarang ketika bermain anak-anak kerap mengalami cedera. Tentunya kita sebagai orangtua harus selalu waspada dan siaga ketika anak sedang bermain. Namun, moms tidak perlu khawatir, karena selalu ada solusi dari setiap permasalahan. Cukup ikuti langkah-langkah di bawah ini ya moms:

Tips Menjaga Anak

1. Selalu Awasi dam Perhatikan Anak

Moms, meskipun anak bermain di tempat yang dikhususkan untuk anak-anak, bukan berarti orangtua tidak perlu mengawasinya. Moms harus ingat, bahwa pada umur anak-anak, mereka belum sepenuhnya mengerti dan paham segala hal. Maka dari itu, kita perlu mengawasi mereka ketika bermain, meskipun begitu bukan berarti kita harus menjadi orang tua yang protective ya!

2. Gunakan Permainan yang Sesuai dengan Usia Anak

Biasanya di playground yang tersedia di supermarket atau tempat lainnya, terdapat beberapa peraturan yang harus diperhatikan nih mos! Misalnya batasan usia anak yang berhak memasuki arena playground untuk bermain, karena playground memiliki beragam permainan yang disediakan dan diperuntukan sesuai umur anak-anak. Jadi, moms harus lebih teliti akan hal ini ya.

3. Hindari Permainan yang Kondisinya Basah atau Rusak

Ini merupakan salah satu point terpenting. Moms, playground yang terdapat di beberapa taman kota atau ruang umum lainnya biasanya luput dari perhatian. Biasanya, kita bisa melihat permainan yang kondisinya sudah tak layak, atau karena permainan tersebut ada di ruang terbuka jadi ketika cuacanya hujan atau lain sebagainya membuat permainan tersebut basah atau bahkan karatan. Nah, kita sebagai orangtua sudah seharusnya memperhatian hal ini ya. Karena permainan yang rusak atau dalam kondisi yang tak layak, sangat berbahaya untuk keselamatan anak-anak ya moms.

4. Gunakan Peralatan Keselamatan yang Telah Disediakan

Pastinya playground yang tersedia di supermarket atau tempat lainnya, memiliki sejumlah peralatan keselamatan yang sudah sesuai standart. Nah, jangan lupa pastikan anak-anak memakai peralatan keselamatan dengan benar ya moms.

5. Ajak Anak Untuk Ikut Menjaga Dirinya Sendiri

Moms, ada kalanya kita tidak sepenuhnya bisa mengawasi anak-anak kita bukan? Maka dari itu kita bisa memberikan pemahaman kepada anak-anak kita dengan bahasa yang sederhana dan mudah dipahamin mereka. Mengenai, bagaimana mereka harus selalu berhati-hati dimanapun dan kapanpun, meskipun saat bermain sekalipun.

6. Jangan Meluncur Berdua dengan Anak di Perosotan

Hayo, siapa yang suka ikut anak-anak main prosotan? Moms, itu ga boleh ya, karena itu salah satu hal yang bisa menyebabkan kecelakaan saat di playground.

7. Ingatkan Anak Untuk Bermain dengan Wajar

Di usia anak, mereka memiliki rasa ingin tahu yang sangat besar maka tak jarang mereka terlalu berantusias akan banyak hal. Terutama, bila hal itu terlihat menyenangkan bagi mereka.

Nah, moms Happy Play Indonesia menyediakan berbagai macam playground yang memiliki sertifikasi SNI, ISO 9001, dan KAN (Komite Akreditasi Nasional) dengan pengalaman lebih dari 15 tahun. Selain itu Happy Play Indonesia yang merupakan perusahaan ONE STOP SERVICE dengan pengalaman lebih dari 15 tahun dalam bidang berbagai macam playground.

Tunggu apalagi? Segera hubungi whatsapp kami di +6282368685999, dan bangun bisnis mainan playground Anda dan tebarkan kebahagiaan kepada anak-anak!

Cek artikel bisnis kami lainnya untuk referensi bisnis playground terbaik hanya untuk anda!

Bagikan Artikel Ini: