Menggabungkan konsep bermain dan teknologi bukan hal mustahil untuk dibangun, terbukti telah dibangunnya digital playground pertama di Bekasi asik untuk isi liburan Anda. Mau tahu seperti apa indoor playround digital itu? Yuk simak artikel selengkapnya.
Apa itu Digital Playground?
Digital playground merupakan permainan dunia digital, yang seolah membuat Anda merasakan di dalam petualangan yang nyata dengan menggabungkan teknologi imersf dan kreativitas. Memiliki konsep bermain yang berbeda, digital playground memberikan sebuah pengalaman seru dari cerita dan visual yang keren di dalam ruangan. Tidak seperti playground pada umumnya yang sangat bergantung pada pergerakan dan perpindahan anak bermain dari wahana satu ke wahana lainnya. Pertama di Indonesia ada sebuah wahana digital playground yang seru untuk isi liburan bersama anak.
AMBER Digital Playground Bekasi
Pertama di Indonesia, ada wahana digital playground di Bekasi asik untuk isi liburan bernama playground Amber. Summarecon Mall Bekasi meresmikan wahana Amber tepat pada 10 Desember 2022, tepatnya di lantai dasar dekat Food City.
AMBER merupakan hasil karya anak bangsa, wahana ini akan memberikan pengunjung serasa bermain di dunia digital, layaknya berada dalam petualangan nyata. Berbeda dengan kebanyakan digital playground yang cenderung menghadirkan teknologi hanya dalam bentuk audio dan visual, AMBER juga menghadirkan kisah heroik yang imersif.
Wahana Amber digital playground memiliki sejumlah fitur yang membuat kagum. Nah, untuk mengaktifkan salah satu tampilan teknologi AMBER, pengunjung cukup melambaikan tangan ke sensor untuk menghilangkan kebutuhan untuk menyentuhnya atau tidak dapat disentuh nanti akan muncul sebuah visual.
Digital playground pertama di Bekasi ini tidak hanya menampilkan visual saja, tapi juga cerita yang menarik dan interaktif dengan pengunjung. Di sana pengunjung akan diajak untuk berpetualang mencari sebuah batu amber dan melawan pencuri batu amber agar kehidupan anak-anak kembali cerah dan bahagia.
Bagaimana cara bermain di digital playground? Anda bisa langsung kunjungi Summarecon Mall Bekasi di jalan Marga Mulya, Bekasi Utara. Digital playground ini buka setiap hari pukul 13:00 – 21:00 WIB. Setiap pengunjung dapat menikmati pengalaman teknologi imersif di AMBER hingga 60 menit per sesi. Tersedia dua pilihan tiket, yaitu tiket weekday (Senin sampai Jumat) seharga Rp42.000 dan tiket weekend dan hari libur (Sabtu sampai Minggu dan hari libur) seharga Rp55.000.
Namun, jika ingin mencoba pengalaman bermain di wahana bermain lainnya, Anda bisa kunjungi rekomendasi playground di Bekasi. Atau mungkin ingin mencoba wahana di luar kota lainnya? Baca artikel rekomendasi wahana bermain dan artikel bisnis playground hanya di Happy Play Indonesia.
Baca juga:
Rekomendasi Playground di Bekasi
10 Rekomendasi Playground Anak di Jakarta, Indoor dan Outdoor