Strategi Pengembangan Bisnis Yang Efektif dan Harus Dicoba

Agar bisnis Anda berkembang dan mendatangkan keuntungan, Anda harus membuat strategi pengembangan bisnis yang efektif. Karena strategi pengembangan bisnis yang kuat adalah peta jalan yang menginstruksikan tim Anda cara menemukan dan menghasilkan prospek bernilai tinggi untuk mendukung tujuan jangka panjang Anda.

Tanpa strategi, Anda dan tim mungkin akan merasa kesulitan menemukan prospek yang memenuhi syarat atau, hal paling buruk dapat menghabiskan waktu berbulan-bulan untuk mengembangkan perencanaan dengan prospek yang tidak setimpal, Anda dapat mencoba strategi pengembangan bisnis di bawah untuk meningkatkan prospek bisnis Anda. 

Sumber: media.suara.com

Strategi Pengembangan Bisnis

Strategi pengembangan bisnis adalah kunci keberhasilan atau kegagalan bisnis Anda. Jika strategi bisnis yang Anda buat telah sesuai dengan target pasar, maka keuntungan akan menghampiri Anda, namun jika sebaliknya Anda perlu mengevaluasi strategi bisnis tersebut. Berikut beberapa tips dan cara membuat strategi pengembangan bisnis efektif yang harus Anda coba.

Baca juga: 8 Tips Menjadi Pengusaha Sukses di Usia Muda & Modal Kecil

1. Membangun Merek dan Brand

Membangun merek dan brand mudah dilakukan, namun membangun merek dan brand yang kuat dan sukses yang bertahan lama dengan kompetitor yang banyak bagaimana? Tidak mudah, butuh proses dan langkah yang panjang, dan terencana secara matang. 

Merek dan brand merupakan dua hal yang berbeda, namun keduanya saling melengkapi dan punya peranan penting. Merek adalah identitas yang menjadi tanda pembeda perusahaan satu dengan lainnya, biasanya berbentuk tulisan atau simbol unik. Seperti produk laptop mewah dan mahal dengan logo apel digigit merupakan merek dari perusahaan Apple Inc. 

Sedangkan brand adalah sebuah tanda pembeda dengan perusahaan yang bergerak di industri yang sama, tanda pembedanya dapat berbentuk suara, video, gambar, nama, huruf dan angka yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian produk oleh konsumen terhadap produk atau layanan yang diberikan.. 

2. Memaksimalkan Analisis Swot

Analisis SWOT merupakan bagian integral dari setiap rencana bisnis yang baik, sebuah strategi bagi Anda yang ingin mengembangkan bisnis secara efektif. Bagi Anda yang telah berkecimpung dalam bisnis selama sepuluh tahun atau baru saja menyusun produk baru secara spesifik, analisis SWOT  akan memperlihatkan setiap bagian dari peluang, tantangan, kelebihan dan kekurangan bisnis Anda.

SWOT adalah singkatan dari Strengths, Weaknesses, Opportunities, dan Threats. Anda dapat menggunakan daftar sederhana untuk melakukan analisis Anda, tetapi paling sering menggunakan diagram SWOT. Anda dapat melatih anggota organisasi setiap divisi dengan melibatkan mereka dalam menganalisis, karena partisipasi mendorong kepatuhan terhadap strategi yang dihasilkan dan membuat setiap bagian dari perusahaan merasa termasuk dan integral dalam mendorong bisnis ke depan.

Baca juga: Cara Melakukan Riset Pasar Efektif untuk Dapatkan Pelanggan

3. Kenali Kompetitor

Bisnis apapun saat ini pasti tidak ada yang benar-benar baru, kebanyakan sudah yang kemudian dikembangkan lagi, dengan kata lain kompetitor akan selalu ada dimana-mana. Maka dari itu penting bagi Anda melakukan pengembangan bisnis dengan mengenali kompetitor di bidang yang Anda geluti.

Mengenali kompetitor memiliki berbagai manfaat, Anda akan mengetahui apa saja kelemahan dan kelebihan kompetitor, dan membandingkannya dengan bisnis yang sedang Anda jalankan. Jadi, Anda akan tahu apa saja yang menjadi kelemahan dan kekurangan bisnis untuk kembali mengevaluasi bisnis Anda, dna menjadi bisnis yang unggul dari yang lain.

4. Lakukan Inovasi

Tren pasar kini sulit ditebak dan mudah berubah-ubah, perilaku konsumen banyak dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk tren media sosial. Dengan begitu, Anda sebagai pengembang bisnis perlu melakukan gebrakan baru, membuat inovasi terbaru dari produk atau pelayanan yang ingin diberikan kepada pelanggan. 

Untuk melakukan inovasi yang sesuai dengan pasar, Anda juga perlu melakukan riset tren. Lihat tren apa yang akan datang dan yang sedang hangat dibicarakan, pertimbangkan dan hitung secara matang peluang, apakah cocok dengan target pasar Anda atau tidak.

Salah satu contoh inovasi pelayanan yang dilakukan oleh Happy Play Indonesia adalah dengan membuat program maintenance service playground. Sejak banyaknya customer yang menghubungi dan menanyakan jasa maintenance, Happy Play Indonesia segera membuat program tersebut untuk membantu customer menyelesaikan masalahnya.

5. Pilih Cara Marketing yang Tepat 

Mengembangkan bisnis yang efektif dapat dilakukan dengan memilih strategi marketing yang tepat. Sebelum menemukan strategi yang tepat, Anda perlu menetapkan marketing yang spesifik, misalnya tanyakan pada diri Anda apakah Anda akan melakukan strategi marketing itu untuk satu bulan, tiga bulan atau mungkin satu tahun kedepan. 

Kini pemasaran tidak hanya dilakukan secara tatap muka, bisa juga dilakukan secara digital atau biasa disebut dengan digital marketing, misalnya dengan menggunakan advertorial di koran atau majalan, menggunakan papan reklame di jalan raya agar mudah dilihat orang. Bukan hanya reklame, biasanya pemasaran secara offline dilakukan dengan menyebar kartu nama saat menghadiri acara sekaligus menambah relasi bisnis.

Sedangkan dalam pemasaran atau marketing online dilakukan menggunakan marketing tools khusus, seperti Google Ads, Facebook Ads, Twitter Ads, Hootsuite, Mailchimp, Google Search Console, Instagram, Tik Tok dan media lainnya yang dapat menyebarkan informasi tentang produk atau layanan lebih luas hingga menambahkan leads yang masuk. 

Begitulah cara bagaimana mengembangkan strategi bisnis yang efektif, dapatkan informasi terkini tentang bisnis, terus update dan baca artikel lainnya hanya di Happy Play Indonesia.

Baca juga: 

Jenis Kewirausahaan yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Memulai Usaha

Cara Memulai Bisnis dari Nol Hingga Sukses, Yuk Kamu Bisa!

Tips Bisnis Playground

Bagikan Artikel Ini: